Pelayanan Uji Laik Kendaraan Bermotor KIR Dinas Perhubungan Klaten Tutup Sementara

Layanan KIR Dinas Perhubungan Klaten sedang dalam proses pemeliharaan sistem dan sinkronisasi data nasional. Update pembukaan kembali akan diinformasikan melalui portal ini dan media sosial resmi kami.

Pelayanan Uji Laik Kendaraan Bermotor KIR Dinas Perhubungan Klaten Tutup Sementara
Pelayanan Uji Laik Kendaraan Bermotor KIR Dinas Perhubungan Klaten Tutup Sementara

Klaten, 22 Januari 2026 , Dinas Perhubungan Kabupaten Klaten mengumumkan bahwa pelayanan Uji Laik Kendaraan Bermotor (KIR) sementara waktu tidak beroperasi. Penutupan ini dilakukan dalam rangka proses pemeliharaan sistem dan sinkronisasi data secara nasional berdasarkan arahan Kementerian Perhubungan Nomor AJ/502/3/17/DJPD/2026. Proses pemeliharaan kembali pelayanan dan pengujian kendaraan akan diinformasikan secara berkala melalui saluran komunikasi resmi kami.

Langkah ini adalah bagian dari upaya modernisasi infrastruktur sistem KIR secara nasional. Selama periode ini, kami sedang melakukan integrasi lengkap terhadap pengujian kendaraan tanki, kendaraan kereta gandeng, dan kendaraan kereta temelan sesuai standar Kementerian Perhubungan. Proses teknis ini mencakup sinkronisasi database, upgrade infrastruktur, dan validasi sistem keseluruhan untuk memastikan layanan berjalan optimal ketika dibuka kembali.

Kami memahami bahwa penutupan sementara ini dapat berdampak pada masyarakat pengguna jasa KIR. Oleh karena itu, Dinas Perhubungan Kabupaten Klaten berkomitmen untuk menginformasikan jadwal pembukaan kembali pelayanan secara transparan dan akurat. Informasi terbaru akan dipublikasikan melalui website resmi dishub.klaten.go.id, akun Instagram @dishubklaten, dan saluran komunikasi resmi lainnya.

Kami mengimbau seluruh masyarakat Kabupaten Klaten untuk mengikuti perkembangan terbaru melalui platform digital resmi kami. Jangan lewatkan pengumuman penting terkait pembukaan kembali layanan KIR dengan cara:

  • Instagram: Ikuti @dishubklaten untuk update real-time dan informasi penting

  • Website: Kunjungi dishub.klaten.go.id secara berkala untuk berita terbaru

  • Whatsapp : Hubungi Dinas Perhubungan melalui nomor 0857-1278-3670 (chat only)

--

(ace/dishubklt)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0